Sabtu, 27 Juli 2013 21:15 wib Alan Pamungkas - Okezone
Krisna Mukti (foto: Alan Pamungkas/Okezone)
JAKARTA – Krisna Mukti mengaku bingung memilih antara aktif di dunia politik dan tetap berkarir sebagai artis, setelah dirinya terpilih menjadi anggota legislatif.
Krisna mengatakan, jika dirinya mencalonkan diri menjadi anggota legislatif di salah satu partai. Dia menuturkan, di satu sisi ingin tetap menjalankan profesinya sebagai artis dan di sisi lain, ingin membangun negara.
"Sekarang terlibat dalam salah satu partai. Kalau sudah jadi, ternyata seorang anggota legislatif bisa berkesenian kenapa enggak, dan seni itu hobi juga. Tetapi kalau ngurusin negara, mungkin juga fokus ke situ," ungkap Krisna ditemui di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Sabtu (27/7/2013).
Artis maju sebagai anggota legislatif memang masih menjadi perbincangan. Pasalnya, kualitas mereka sebagai anggota parlemen sangat diragukan. Tetapi hal tersebut tidak dirasakan oleh Krisna. Menurutnya, pernah aktif dalam organasasi menjadi modal utama bagi untuk tetap maju.
"Saya sudah dari 13 tahun lalu ikut berorganisasi. Jadi, Insya Allah," pungkasnya.
(gal)Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptionsSource:
Sindikasi celebrity.okezone.com: Krisna Mukti Bingung Pilih jadi Artis atau Caleg Images
No comments:
Post a Comment